Sukseskan Hari Pers Nasional 2023 Tingkat Provinsi Riau, siswi SDN 003 Tembilahan Kota meraih juara lomba menulis surat untuk Bupati

Marwahrakyat.com, INHIL -- Dalam rangka mensukseskan Hari Pers Nasional 2023 tingkat Provinsi Riau di kabupaten Indragiri Hilir melalui Dinas pendidikan kabupaten Indragiri hilir menyelenggarakan lomba menulis surat untuk bupati dengan tema " Nyiur, Asa dan Masa Depanku di Negeri Hamparan Kelapa Dunia" .
Melalui lomba ini diharapkan mampu menggali inspirasi dari generasi masa depan yang ada di kabupaten Indragiri hilir sebagai wujud kontribusi dari anak negeri dan diharapkan dapat menjadi masukan untuk pembangunan berkelanjutan yang berkerakyatan.
Lomba yang dilaksanakan pada tanggal 20 Mei 2023 yang diikuti oleh siswa/i se - kabupaten Indragiri hilir dan dilanjutkan dengan tahap wawancara dan verifikasi bagi peserta yang masuk nominasi.
Najla Izzaty Salamy El-Fa'i siswi kelas 5 SDN 003 Tembilahan Kota berhasil meraih juara 3 pada lomba menulis surat untuk Bupati. Dalam isi suratnya Najla menceritakan cita - cita menjadi profesor teknologi pangan yang kedepannya kabupaten Indragiri hilir bukan saja penghasil santan KARA tetapi juga menghasilkan produk - produk andalan yang mendunia dari olahan kelapa.
Pencapaian prestasi ini semua atas bimbingan dan kerjasama dari ibu Mahdaleni, S.Pd.I sebagai guru pembimbing, Ibu Rahimah, S.Pd.SD sebagai wali kelas dan ibu Sastrapetni, S.Pd.SD sebagai Kepala Sekolah SDN 003 Tembilahan.
Berita Lainnya
Tema: KETIKA JODOHMU AKTIVIS DAKWAH
Siapa Afriani? Guru Penggerak yang Jadi Fasil PGP dan Pengawas SMA
IGI Inhil Berbagi untuk Negeri, Laksanakan Training dan Workshop dalam 4 Hari Berturut-turut
Giat Polsanak, Polres Inhil Sahabat Anak
SAGUSAKU IGI dengan Fitur SBB dan SMS saat tinggal dirumah
Kwaran Tembilahan Hulu Adakan Seleksi untuk Mengikuti Jambore Daerah
Khatam Qur'an dan Wisuda Siswa MDTA Yayasan Hj. Fatimah Ali 1443 H
Cegah Penyebaran Virus Corona, Bank Mini Syariah Auliaurrasyidin Kurangi Jam Operasional Layanan Nasabah
Peringatan Hardiknas, Kades Ahmad Ependi ; Mari Muliakan Para Guru
Bunda PAUD Sampaikan Pentingnya Transisi TK-SD yang Menyenangkan
Terapkan Protokol Kesehatan, Fekon Unisi Gelar Seminar Proposal
Pagelaran Apresiasi Seni Drama Arena Tampil dengan Konsep "WONDERFUL INDONESIA"