Dilepas Bupati, Puluhan Paguyuban Ikuti Pawai HUT ke-77 TNI Wilayah Kodim Inhil

Puluhan Paguyuban di kabupaten Indragiri Hilir(Inhil) mengikuti pawai dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 TNI tahun 2022 diwilayah Kodim 0314/Inhil.
INHIL, Marwahrakyat.com - Pawai pesta ragam budaya tersebut dilepas oleh bupati Inhil HM Wardan yang di ikuti oleh seluruh paguyuban yang ada di Inhil, perwakilan perguruan tinggi serta perwakilan sekolah SLTP dan SLTA di Tembilahan, di lapangan Gajah Mada Tembilahan, rabu(05/10/2022) sore.
Pada sambutannya, Bupati Inhil HM. Wardan mengatakan kabupaten Inhil merupakan wilayah yang luas dengan penduduk yang heterogen sehingga kaya akan adat dan budaya.
Namun dikatakannya, Masih banyak budaya nusantara yang ada Inhil belum diketahui oleh generasi muda saat ini.
Oleh karena itu, dengan dilaksanakanya kegiatan tersebut, Bupati Inhil HM wardan menyambut baik serta mendukung pawai pesta ragam budaya dan bazar yang ditaja oleh Kodim 0314/Inhil dalam rangka memperingati HUT ke-77 TNI tahun 2022.
"Atas nama masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir saya mendukung kegiatan pawai pesta ragam budaya yang di gelar oleh Kodim 0314/Inhil," ujar Bupati Inhil HM Wardan.
Bupati Inhil berharap dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut masyarakat mampu lebih mengenal ragam budaya nusantara yang ada di Inhil.
"Semoga kegiatan ini dapat memperkenalkan adat budaya serta memperkokoh kerukunan yang ada di Inhil," ujar Bupati.
Di akhir sambutannya, Bupati Inhil HM Wardan juga menyampaikan Selamat ulang Tahun ke-77 TNI dengan harapan semoga TNI semakin Jaya dan sukses selalu.
Sementara itu, Dandim 0314/Inhil, Letkol Arh M.Nahruddin Roshid S.E., M.Tr(Han), mengatakan pelaksanaan pawai dilaksanakan dengan maksud sebagai wujud syukur TNI khususnya Kodim 0314/Inhil yang telah mencapai usia ke-77 tahun.
Ia mengucapkan terima kasih atas partisipasi semua pihak yang telah ikut serta dalam pawai memeriahkan HUT ke-77 TNI tahun 2022 di wilayah Kodim 0314/Inhil yang di ikuti oleh seluruh paguyuban.
"Terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut berpartisipasi dalam kegitan pawai ini," ujarnya.
Dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut, Dandim0314/Inhil dapat merajut silaturahmi dan mempererat masyarakat dari lintas suku dan kebhinekaan dengan baik.
"Melalui pawai ini kita bisa bersama sama melihat secara langsung bahwa banyak keberagaman seni budaya yang kita miliki dan perlu untuk di jaga kelestariannya," ujarnya.
Turut menghadiri pelepasan pawai tersebut, Bupati Inhil HM Wardan, Dandim 0314/Inhil, Letkol Arh M.Nahruddin Roshid S.E., M.Tr(Han), Kapolres Inhil, AKBP Norhayat SIK, Ketua DPRD Inhil DR. H. Ferryandi, Instansi dan OPD dilingkungan Pemkab Inhil dan pengurus seluruh paguyuban yang ada di Inhil serta peserta pawai.
Berita Lainnya
Kapolres Inhil Sampaikan Ucapan HUT Ke 87 GP Ansor
Bawaslu Inhil Buka Pendaftaran Panwascam
Haji Herman: Bupati Itu 80 % di Lapangan 20 % Berada di Kantor
Janji Sederhana Paslon Hebat Empat, Sediakan Kotak Usulan Curhatan Warga Inhil
Awas Langgar Protokol! Operasi Yustisi Gelar Sidang Ditempat di Pasar Air Mancur Tembilahan
Sinergitas YVB, PSMTI Berbagi Sarapan untuk Masyarakat Terdampak
Sulit di Lalui Warga dan Anak Sekolah, Jembatan di Inhil Butuh Perbaikan
Pj Bupati Inhil Herman Kembali Ingatkan ASN Jaga Netralitas Jelang Pemilu dan Tingkatkan Kinerja di tahun 2024
Kapolres Inhil Sambu Hangat Silaturahmi Insan Pers
Gelar Rakorda, BKPRMI Inhil Susun Program Kerja dan Silaturahmi
Pj Bupati Inhil Sayangkan Ada Nomor HP Mengatasnamakan Namanya
Saat Ini Padam Total, Bukan Giliran! Tim PLN Sedang Berjuang dan Belum Sempat Makan