Dinas Kominfopers Inhil Serahkan Bantuan untuk Korban Bencana Hidrometeorologi

Dinas Kominfopers Inhil Serahkan Bantuan untuk Korban Bencana Hidrometeorologi
INHIL, Marwahrakyat.com - Wujud empati atas musibah Hidrometeorologi yang menimpa beberapa kecamatan di Indragiri Hilir (Inhil), Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik (Diskominfopers) kumpulkan sejumlah bantuan untuk korban.
Bantuan yang terhimpun kemudian diserahkan Kepala Diskominfopers Trio Beni Putra, kepada Penjabat (Pj) Bupati Inhil Herman. Penyerahan berlangsung pada Kamis (1/2) pagi, di Posko Penanganan Darurat Bencana Hidrometeorologi milik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Inhil.
Trio Beni Putra, Kepala Diskominfopers katakan, bantuan yang diberikan adalah wujud kepedulian atas musibah yang terjadi.
“Tadi kami sudah menyerahkan langsung kepada pak Pj Bupati, bantuan berupa uang senilai Rp. 3.500.000 dan pakaian layak pakai. Semoga bermanfaat dan setidaknya dapat meringankan beban para korban”, ujar Trio Beni Putra.
Sementara itu, Pj Bupati Inhil Herman ungkapkan, pemerintah berupaya membantu seluruh masyarakat yang terdampak bencana hidrometeorologi.
“Alhamdulillah hari ini kita terima bantuan dari Dinas Kominfo. Bantuan yang terkumpul ini akan kita salurkan kepada para korban, sesuai dengan data yang diberikan, sehingga bantuan dapat tepat sasaran,” tutur Pj Bupati.
Selain dari Dinas Kominfo, pada waktu yang sama Pj Bupati juga menerima bantuan dari BNI Berbagi dan BRI Peduli.
Berita Lainnya
Kapolres Inhil Terima Kunjungan Silaturrahmi Pengurus SMSI Inhil
Kapolres Inhil Pimpin Sertijab Kasat Intelkam Beserta 4 Kapolsek
Polres Inhil Imbau Warga Waspadai Berita Hoax Jelang Pilkada
114 KPM Sungai Intan Terima Penyaluran PKH dari Kemensos-RI Tahun 2023
Defisit 288 Milyar! PKS- Gerindra, Demokrat dan PDIP Tolak Pengesahan KUA-PPAS APBD Inhil 2022
126 KPM Sungai Intan Terima Pencairan BLT-DD
Serukan Kebhinekaan dan Persatuan untuk Inhil, Haji Herman-Yuliantini: ini Adalah Kemenangan Bersama
Ahmad Efendi Silaturahmi ke Kediaman KH Muis Kurnain
Akan Dihadiri Bupati, Pengurus Lakukan Goro Bersama Jelang Peletakan Batu Pertama Pembangunan Pondok Lansia
Sambut Ramadhan dengan Berbagi Sembako, PKS Tempuling Peduli Sesama
DPRD Gelar Rapat Paripurna HUT Inhil ke 55 dengan Protokol Covid
Yuklah! Bawaslu Buka Pendaftaran PTPS untuk Pilkada