KOPRI PMII Cabang Indragiri Hilir (INHIL) Galang Dana Untuk Korban Angin Puting Beliung diDesa Sanglar

Tembilahan, Marwahrakyat.com--Adanya Musibah angin puting yang terjadi di Desa Sanglar Kec Reteh mengundang keprihatinan dan empati dari para mahasiswa, tanpa terkecuali organisasi kemahasiswaan Korps Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Putri (KORPI) cabang Indragiri Hilir.
Organisasi Kemahasiswaan yang identik dengan almamater warna biru dan selogan 'Tangan Terkepal dan Maju ke Muka' ini menggelar penggalangan dana di titik lampu lalu lintas Yaitu di jalan M.Boya kota Tembilahan,Minggu (18/4/2021)
Ketua Kopri Indragiri Hilir,Siti Fatimah mengungkapkan, aksi penggalangan dana tersebut diadakan guna mengajak masyarakat berdonasi untuk para korban bencana Angin puting beliung di desa Sanglar Kec Reteh.
“Harapannya, masyarakat ikut mengulurkan tangan guna meringankan beban dari saudara kita yang terkena musibah angin puting beliung,” ucap Fatimah.
Tentunya aksi yang dilakukan mereka ini pun, mendapat simpati dari para masyarakat pengguna jalan.
Lebih lanjut, ia mengajak masyarakat Tembilahan untuk dapat bersama-sama membantu mengulurkan tangan untuk meringankan beban korban. Sebab, uluran tangan dari masyarakat sangat dibutuhkan bagi para korban musibah Angin puting beliung.
“Ini adalah bentuk kepedulian kita dan kita juga mengajak masyarakat untuk saling membantu sesama, sebab mereka juga saudara kita. Selain itu, ini juga bentuk implementasi yang kita dapat dari Nilai Dasar Pergerakan (NDP) di PMII, yaitu Hablum minannas," sambung Fatimah.
Berita Lainnya
Kapolsek Kemuning Kawal Penyaluran BLT BBM, Bansos PKH & BPNT Tahun 2022
Anggota DPR RI Syahrul Aidi Monitoring Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya di Beberapa Titik
HMPS PGMI STAI Auliaurrasyidin Manfaatkan Momen Ramadhan Dengan Berbagi Takjil Kepada Masyarakat Kota Tembilahan
Ibu Ibu Persit Kodim 0314 Inhil Turun Kejalan Bagaikan Takjil
Dengan Protokol Kesehatan, Acara Baksos Penyerahan Kunci Rumah oleh Polres, Dandim dan YVB kepada Korban Kebakaran
Dukung Anies Baswedan di Pilpres 2024, Masyarakat Jateng Jadi Relawan
Ahmad Ependi;Seluruh Donasi Sudah di Terima Pihak Ponpes
Berbagi Kebaikan, King Dragon Fc Tembilahan Bagi Bagi Takjil Untuk Untuk Masyarakat Tembilahan
Sosok Bripda Habibi, Pemilik Warung Bu Mantri & Nyopi
Sambil Berbagi Takjil, Kadis Arifin dan Tagana Bagikan pula 2000 Masker Demi Cegah Corona
Simposium PPI Dunia: Gubernur Lemhannas Paparkan Posisi Indonesia dalam Konektivitas Global
Istiqomah Berbagi, Kodim Inhil Tebar Sarapan Jumat untuk Masyarakat Terdampak