Pejuang Subuh Inhil
Wabup dan Ketua Pejuang Subuh Inhil Lantik Pengurus Keritang

Wabup dan Ketua Pejuang Subuh Inhil Lantik Pengurus Keritang
KERITANG, MARWAHRAKYAT - Bertempat di Kantor Camat Keritang, Ahad 11/4/21 dilaksanakan Acara Istighozah menyambut bulan Ramadhan 1442 H bersama Ustad H.Ruhiat M.Pd.I. Bersamaan dalam acara tersebut diadakan pula Pelantikan Pengurus Pejuang Subuh Kecamatan Keritang.
Dari komposisi kepengurusan Pejuang Subuh Kecamatan Keritang Periode 2021-2024 Sebanyak 19 orang Pemuda, yang beberapa pengurus adalah Penyuluh Agama Islam Non PNS Kec. Keritang yang ditugaskan untuk memberikan bantuan sosialisasi keagamaan bagi masyarakat sekitar.
H. Syamsudin Uti Wakil Bupati Indragiri Hilir mengatakan dengan adanya pejuang subuh di Kecamatan Keritang bisa menjadikan Keritang ini mendapatkan keberkahan dari Allah SWT.
"Kondisi Anak Muda kita saat ini sangat memprihatinkan banyak penyakit masyarakat yang di dominasi oleh anak-anak muda yang berumur 15 tahun, dengan ini saya mengajak masyarakat agar mendukung penuh kegiatan yang dilakukan Oleh Para Pejuang Subuh Keritang untuk generasi muda yang lebih baik." Tutur Wabup.
Camat Keritang Rudy Pahmi merasa bangga dengan kehadiran Pejuang Subuh dan beberapa komunitas yang ada di Kecamatan Keritang, sehingga ada wadah bagi anak muda melakukan aktifitas-aktifitas yang bermanfaat untuk orang banyak.
Ketua PST Keritang dalam sambutannya berujar, "Kami ucapkan ribuan terimakasih kepada Pejuang Subuh Tembilahan Kabupaten Indragiri Hilir Khususnya Ketua Pejuang Subuh Tembilahan Inhil Said Abdul Azis yang telah mau memfasilitasi dan menyemangati kami pengurus Pejuang Subuh Keritang untuk membentuk Kepengurusan di keritang ini, semoga niat dan perbuatan kami selalu dijaga oleh Allah SWT." Ucap Ketua Toni Sutrisno S.P.,M.Si.
Dalam kesempatan Istighosah tersebut Ustadz Ruhiat S.Ag M.Pd.I memberikan Materi tentang Taqwa yang dimana salah satu jalannya adalah tetap berbuat kebaikan di seluruh Alam.
Berita Lainnya
Seratus Persen! Siswa SD 5 Sungai Intan Tervaksinasi
Kunjungi Vaksin Center, Wakapolri Tinjau Vaksinasi Dan Berikan Bantuan Masyarakat
DPC Apdesi Inhil Hadiri Pelantikan Apdesi Riau, Ahmad Efendi : Tahniah!
Dorong Pemberdayaan Perempuan di Meranti, Setiyati Sambangi IWMR
Herman Dilantik Jabat Pj Bupati Inhil, Ini Pesan Tegas Gubri Edy
Tiga Orang Anak Riau Lulus Beasiswa Smart Ekselensia Indonesia
Agung Pardini: 12 Purnama, Selamat Berjuang Guru di Lokasi Penempatan
INDEKS BISNIS27 6 November: Price List Bisnis27 Jeda Siang
Polda Riau Amankan 2319 Kubik Kayu Hasil Ilegal Logging, Kapolda: Hutan Kita Harus Diselamatkan
Ribuan Slop Rokok Ilegal Berhasil Digagalkan Satpolairud Polres Inhil
PT Sambu Group menyerahkan Bantuan Alat Pemadam Kebakaran Kepada Upika Kecamatan Kateman
Bupati Rohil Hadiri Launching Polisi RW Jajaran Polda Riau