Paskibraka Inhil
Diklat Paskibraka Inhil dikala Pandemi, Marlis Syarif Beri Dorongan dan Hadiah Istimewa

TEMBILAHAN, Marwahrakyat.com - Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya sebelum wabah virus corona melanda, upacara peringatan ke 75 tahun detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia akan dilaksanakan secara sederhana, khidmat, minimalis dan tentunya diselenggarakan dengan mematuhi Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19 yang telah ditetapkan. Begitu juga di wilayah kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), akan dilaksanakan sesuai dengan aturan dan pedoman berlaku.
Dalam mempersiapkan hal tersebut, Para Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) mulai melaksanakan pendidikan dan pelatihan dasar kepemimpinan guna persiapan pengibaran Sang Saka Merah Putih di kantor Bupati Inhil pada saat hari Kemerdekaan tanggal 17 Agustus 2020 nantinya.
Dalam Diklat tersebut, bertindak sebagai koordinator Serka Zen Alianus yang juga menjabat sebagai Bamin Intel Kodim 0314/Inhil, Brigadir Sat Polair Polres Inhil Briptu Sari Dinawati selaku Wakil Koordinator, dan Wakil Sekretaris Purna Paskibraka Indonesia Inhil M Rudiansyah sebagai pelatih anggota.
Saat diwawancarai awak, Serka Zen Alianus mengatakan bahwa dalam pengibaran bendera nanti hanya dengan 5 orang pasukan yang terdiri dari 3 orang pengibar bendera dan 2 orang sebagai cadangan.
"Guna menjaga tubuh tetap prima dan stamina terjaga kesehatannya, pada tahun ini para paskibra hanya dikarantina satu malam saja," tuturnya.
Pada tahun pandemi ini tidak ada pengukuhan, karena dikatakan oleh Bamin Intel Kodim 0314/Inhil ini, para paskibra sudah dikukuhkan pada tahun sebelumnya.
Sementara itu, Marlis Syarif selaku Sekretaris Kesbangpol Inhil didampingi Kabid Ketahanan Idelogi Bangsa H Maizul Datuk Kayo menyapa para Paskibra dan memberi semangat pada saat berlatih.
"Saya secara pribadi sangat mengapresiasi pasukan paskibraka serta pelatih yang begitu semangat dalam mempersiapkan acara peringatan 17 Agustus 2020 meski dalam suasana pandemi Covid 19 ini," kata Marlis Syarif.
Pembina Yayasan Vioni Bersaudara dengan sapaan akrab Ogut itu juga akan memberikan hadiah kepada para Paskibra 2020 itu di lain waktu usai menunaikan tugasnya mengibarkan sang saka merah putih di hari kemerdekaan RI.
Berita Lainnya
Berbagi Dimasa Pandemi, STMIK Indragiri dan IWO Inhil Bagi Sembako ke Panti
Jumat Berkah', Satlantas Polres Metro Bekasi Bagikan Makanan dan Masker ke Pengguna Jalan
Momen Silaturahmi, YVB dan Gasebu Saling Dukung untuk Inhil
Viral Rumah Ambruk di Pulau Palas, Warganet Mintakan Bantuan
Ibu Ibu Persit Kodim 0314 Inhil Turun Kejalan Bagaikan Takjil
Jumat Berkah Bersama Dandim, Forkopimcam dan YVB Peduli Nenek Samnah
Buru Jumat Berkah! PKS Inhil Gagas Lapak Gratis, Paket Pakaian dan Sayuran untuk Warga Inhil
Bakda Berbagi, Berbagi Lagi! YVB Borong Takjil di Kartini
Kodim dan KPAI Inhil Beri Bantuan Tali Asih bagi Yatim Korban Covid-19
PT Riau Sakti United Plantations Terima Penghargaan Mitra Bhakti Husada 2021
Dandim, Kapolres dan YVB Salurkan Bantuan Korban Kebakaran Pasar Pagi
Diduga Buka Sampai Subuh, Tempat Karaoke GR Kangkangi Perda Inhil dan Bikin Warga Resah