Wisuda XXVI STAI Auliaurrasyidin Tembilahan 2023
Pj Bupati Inhil Hadiri Wisuda Sarjana STAI Auliaurrasyidin; Pemkab Akan Lakukan Koordinasi Dengan Perusahaan Bahas Beasiswa CSR
TEMBILAHAN INDRAGIRI HILIR, Marwahrakyat.com,- Penjabat(Pj) Bupati Inhil H.Herman ST MT menghadiri sekaligus memberikan sambutan pada acara Sidang Senat Terbuka Wisuda XXVI Program Sarjana STAI AULIAURRASYIDIN Tembilahan Periode I Tahun Akademik 2023/2024, Kamis (14/12).
Bertempat di Gedung Abdurrahman Siddiq Kampus STAI AULIAURRASYIDIN Tembilahan, sebanyak 155 Wisudawan wisudawati dari empat prodi mengikuti prosesi Sidang Senat Terbuka Wisuda XXVI Program Sarjana tahun 2023 ini.
Dari 155 mahasiswa tersebut tampil sebagai pemuncak atas nama Tiara S Pd dari program studi Pendidikan Anak Usia Dini dengan predikat Cum Laude dengan IPK 3,99 dan secara langsung diberikan ucapan selamat dan penghargaan oleh Pj Bupati Inhil H.Herman.
Melihat tingginya minat masuk kuliah dan tingginya angka kelulusan di beberapa perguruan tinggi maupun universitas yang ada di kabupaten Indragiri Hilir, Pemerintah saat ini mencari solusi dan formula untuk meringankan biaya perkuliahan dalam bentuk bea siswa
" Dalam waktu dekat pemerintah akan berusaha berkoordinasi dengan semua pihak perusahaan yang ada di kabupaten Indragiri Hilir untuk bisa membantu mengeluarkan bea siswa dalam bentuk program CSR," ungkap Pj Bupati Inhil H.Herman
Pj Bupati juga menambahkan bahwa kedepan cara mendapatkan beasiswa akan Melalui beberapa indikator penilaian yakni bagi mahasiswa yang berprestasi dan dinilai kurang mampu dalam hal tingkat perekonomiannya.
Berita Lainnya
Analisis Pengukuran Kasus Stunting di Kecamatan Pelangiran Tahun 2024
Dinkes Inhil: Ayo Terapkan Pola Makan Sehat
Budayawan Erros Djarot: Saya Kira Orang Pers Sudah Tidak Punya Nyali
Wakil Bupati H. Sulaiman Didampinggi Istrinya Serahkan Bantuan Korban Kebakaran
Kadis Penanaman Modal PTSP Inhil Rapat Identifikasi Pemanfaatan Kawasan Hutan, Ikhtiar Permudah Pelaku Investasi
Dukungan Pemerintah Kabupaten Inhil Dalam Pembukaan MTQ Provinsi Riau Di Dumai
Resmikan Masjid Al-Falah, Wabup Harapkan Masjid ini Dimakmurkan
Terdepan: Hadi Tjahjanto Dukung Penuh Percepatan Sertifikasi Aset PWI di Daerah
Dinkes Inhil: Imunisasi Kunci Perlindungan Anak Sejak Dini
PKM Sungai Piring Pastikan ODGJ Dapat Pelayanan Kesehatan
Bea Cukai Tembilahan Musnahkan Jutaan Batang Rokok Dan Ribuan Barang Ilegal Serta Hibahkan Ambulance Air
DPRD Inhil Gelar Rapat Paripurna dalam Rangka Milad ke 59 tahun 2024