Bupati Harapkan Peran IGI Jadi Agen Pembaharuan di Kabupaten Indragiri Hilir

Marwahrakyat.com, INDRAGIRI HILIR, - Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) menghadiri secara langsung pelantikan pengurus Ikatan Guru Indonesia (IGI) Kabupaten Inhil Periode 2022-2027, Bertempat di Hotel Top 5 Tembilahan, Rabu (01/2)
Jadilah agen pembaharuan di bidang pendidikan begitulah ungkap Bupati Inhil saat memberikan sambutannya pada pelaksanaan pelantikan tersebut.
Beliau juga mengharapkan kepada Seluruh pengurus IGI agar dapat menciptakan inovasi terbaik guna meningkatkan mutu pendidikan di kabupaten Inhil.
"Berikan inovasi dan berkreasi terbaru guna mewarnai dunia pendidikan di kabupaten Inhil dan tentu dengan harapan agar pendidikan di kabupaten Inhil terus maju karna memiliki guru yang kreatif dan berprestasi," ungkap Bupati
Beliau juga mengungkapkan bahwa guru adalah kunci dari sukses nya anak bangsa karna dengan didikan seorang guru lah yang akan menentukan arah bagi masa depan.
"Guru sebagai ujung tombak yang melakukan proses pendidikan secara langsung berhubungan dengan peserta didik dan dengan guru yang berkualitas tentunya akan membawa kebaikan bagi suatu daerah," tambah nya
"Selamat di lantik dan selamat mendedikasikan diri demi kemajuan pendidikan kabupaten Inhil lebih jaya kedepannya," imbuhnya
Di ketahui Marliah SS, MPA di Lantik sebagai ketua IGI Inhil Periode 2022-2027 yang di Lantik Langsung oleh ketu wilayah IGI Riau, Yulismar, M.pd dan di hadiri oleh Kadis Pendidikan Inhil, ketua dewan pendidikan Inhil, koordinator pengawas dinas pendidikan Inhil, ketua PGRI, ketua komunitas media pembelajaran Inhil, Para guru TK, SD, SMP, SMA/SMK, serta undangan lainnya.
Berita Lainnya
Hadirkan Sepuluh Doktor Sebagai Pembicara, PAI STAI Auliaurrasyidin Taja Webinar Nasional
Penguatan Fasilitator Daerah Regional Sumatera POP IGI Tingkat SD-SMP
Yayasan Madrasah Hj Fatimah Ali Gelar Pelepasan Santri RA Yang Ke XIV, Sekaligus Wisuda Santri MDTA Angkatan Tahun Pelajaran 2022/2023
TBM HAMFARA LIBRARY MENDAPAT PENGHARGAAN DARI BALAI BAHASA PROVINSI RIAU
Muhammadiyah Tutup Festival Gema Muharram dengan Pembagian Hadiah dan pembukaan Pengajian Mingguan
SMPN 1 Batang Tuaka Gelar Milad ke-39 dengan Berbagai Perlombaan
Bupati HM WARDAN Lepas Kontingen Jamnas Ke-XI Cibubur Kwartir Cabang Pramuka 04.02 Inhil
Pj Bupati Hadiri Sidang Senat 153 Wisudawan Kampus STAI Auliaurrasyidin
Tahniah, Semua Cumlaude! Enam Lulusan Perdana Prodi Ekonomi Syariah STAI Auliaurrasyidin
Pengurus SEMA dan DEMA STAI Auliaurrasyidin Tembilahan Periode 2022/2023 Resmi di Lantik
LDK Al-Muqtadir Unisi Gelar Kegiatan Matata (Masa Ta’aruf Anggota) Tahun 2022
Komitmen Mendidik, RA Hj. Fatimah Ali Gelar Pelepasan Santri 2021/2022