Kabag Kesra dan Inovasi
Inovasi "Sahabat" Setda Inhil Bagian Kesra, Mudahkan Masyarakat dalam Pengajuan Proposal Hibah dan Bansos

Marwahrakyat.com, TEMBILAHAN -- Sekretariat Daerah Kabupaten Indragiri Hilir Bagian Kesejahteraan Rakyat (Setda Inhil- Bag. Kesra) menggagas program inovasi "Sahabat" (Sistem administrasi hibah dan bansos terpadu) melalui online, dalam upayanya memudahkan masyarakat yang memohon pengajuan proposal hibah dan bantuan sosial (Bansos). Hal tersebut dikonfirmasi langsung oleh Kepala Bagian Kesra, H. Ridwan S.Sos, M.M., setelah pelatihan inovasi "Sahabat" di Tembilahan, Indragiri Hilir, Riau pada 11 Februari 2022.
Sebagaimana diinformasikan, latar belakang inovasi Sahabat tercipta berdasarkan implementasi dari Undang - Undang No 14 Tahun 2008 tentang keterbukaan publik.
Juga dalam Peraturan Kementerian Dalam Negeri Nomor 99 tahun 2019 tentang Perubahan Kelima atas Peraturan Menteri Dalam Negeri No 32 Tahun 2011 tentang Pedoman Pemberian Hibah dan Bantuan Sosial yang Bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah dan Peraturan Bupati Indragiri hilir Nomor 55 tahun 2020 tentang Perubahan Kelima Atas Peraturan Bupati Indragiri Hilir Nomor 14 Tahun 2016 tentang Tata Cara Penganggaran Pelaksanaan dan Penatausahaan Pertanggungjawaban dan Pelaporan serta Monitoring dan Evaluasi Hibah dan Bantuan Sosial (Berita Daerah Kabupaten Indragiri Hilir tahun 2020 nomor 55).
Upaya ini dilakukan untuk Pengajuan Hibah berdasarkan data yang sudah masuk dari Musrenbang desa, Musrenbang Kecamatan dan Musrenbang Kabupaten, maka dapat disusulkan segera proposal permohonan melalui SAHABAT dan hardcopy diantar ke Bagian Kesra paling lambat sebelum Rancangan Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kabupaten Indragiri Hilir.
Kabag Kesra Setda Inhil, dalam keterangannya menjelaskan, "Tujuan inovasi "SAHABAT" adalah memudahkan masyarakat dalam mengusulkan Proposal permohonan bantuan Hibah Badan/Lembaga/Organisasi Bidang Keagamaan, Rumah Ibadah, Majlis Taklim, Taman Pengajian dan Kelompok Pengajian." tutur beliau.
Sasaran inovasi "SAHABAT" adalah seluruh Badan/Lembaga/Organisasi Bidang Keagamaan, Rumah Ibadah, Majlis Taklim, Taman Pengajian dan Kelompok Pengajian dan mahasiswa yang dalam kategori kurang mampu/miskin.
Berita Lainnya
Sambu Grup Membagikan 600 Lembar Bendera Merah Putih
DPC PKS Tanah Merah Serahkan Bantuan Sembako Bagi Korban Longsor
Hari Puasa Pertama ! YLKI Salurkan Bantuan ke Ponpes YASIN Tembilahan
Kodim 0314/Inhil Bersama Yayasan Vioni Bersaudara (YVB) Gelar Jum'at Berbagi
Ringankan Beban Pandemi, Rutinitas Wirabima Berkibar Bagikan Sarapan pada Tukang Becak
Pejuang Subuh Tembilahan Ikut Serta dalam Penyemprotan Massal
YBM PLN UP3 Rengat Berikan Bantuan Pengobatan Katarak Warga Inhil.
Perwakilan Kemendagri dan Kesbangpol Silaturahmi ke Kediaman Wabup SU
Alhamdulillah,Kopri PMII Cabang Inhil Salurkan Bantuan Untuk Korban Angin Puting Beliung diDesa Sanglar
Sambu Group Kembali Menggelar Vaksinasi Gotong Royong untuk Pekerja
Mau Kado Apa? Lah Ikut Program Itsbat Nikah Bersama Disdukpencapil
Dukung Anies Baswedan di Pilpres 2024, Masyarakat Jateng Jadi Relawan