YVB dan PSMTI Kunjungi PPKM Lorong Melur

Tembilahan, Marwahrakyat.com -- Pembina yayasan Vioni Bersaudara bersama Damkar PSMTI kabupaten Indragiri Hilir(Inhil) mengunjungi posko Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) secara Mikro di lorong melur parit 13 Tembilahan. Rabu(30/6/2021).
Kunjungan tersebut untuk menyerahkan bantuan minuman suplemen multivitamin untuk para tim yang bertugas di posko PPKM.
Pembina Yayasan Vioni Bersaudara, Marlis Syarif, mengatakan bantuan tersebut guna meningkatkan daya tahan tubuh khususnya bagi tim yang saat ini bertugas agar terhindar dari wabah covid-19.
" Bantuan ini bentuk kepedulian kami kepada para tim yang bertugas di posko PPKM lorong melur," ujarnya.
Senada dengan itu Ketua Damkar PSMTI, Acai, berharap agar para petugas tetap semangat dan fit dalam menjalankan tugasnya.
"Semagat terus untuk para petugas, besok kami dari PSMTI akan kembali kemari membawakan makanan untuk warga yang saat ini menjalani PPKM," ujar Acai.
Sementara itu ketua posko PPKM lorong melur mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Vioni Bersaudara dan Damkar PSMTI.
"Alhamdulillah terima kasih atas bantuan yang telah diberikan, ini tentunya sangat membatu kami para petugas,"ujarnya.
Ia menceritakan saat ini bantuan terus datang baik dari pemkab Inhil maupun ormas.
Saat ini dikatakannya, di posko PPKM terdapat beberapa kebutuhan yang kurang untuk para warga seperti masker dan vitamin, untuk itu ia berharap kepada semua pihak untuk bisa membatu warga yang saat ini membutuhkan bantuan.
Berita Lainnya
Turut Rasakan Duka Mendalam, Bupati HM WARDAN Tinjau dan Serahkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran Desa Sialang Panjang
Polres Inhil Grebek Sahur On Road! Gandeng IWO dan YVB
Mahasiswa STAI Auliaurrasyidin Tembilahan Salurkan Batuan Kepada Korban Kebakaran Dipulau Kijang
Berbagi Kebaikan, King Dragon Fc Tembilahan Bagi Bagi Takjil Untuk Untuk Masyarakat Tembilahan
Realisasikan Bantuan YVB bersama Kapolsek dan Kadin Tinjau Lokasi Kebakaran
Kodim dan KPAI Inhil Beri Bantuan Tali Asih bagi Yatim Korban Covid-19
Peringati HUT BPOM ke-21, Digelar KIE dan Donor Darah Darah Loka POM Inhil
Jajaran Satlantas Polres Inhil,Ikut Berperan Serta Pada Kegiatan Penyaluran Bansos Serentak
Bapak Emak Antusias, TOP Kemuning Lancar Jaya
Berbagi Kebaikan, King Dragon Fc Tembilahan Bagi Bagi Takjil Untuk Untuk Masyarakat Tembilahan
DPD HKTI Riau Dukung Gerakan Segelas Beras untuk Disabilitas
BPJS Ketenagakerjaan Indragiri Hilir Bayarkan Santunan JKM Rp84 Juta untuk Ahli Waris Penjaga SMA 1 Mandah