Hari Guru Nasional dan HUT 75 PGRI, Simak Curahan Hati Dari Pembina YVB Inhil

Sabtu, 28 November 2020

Marlis Syarif / marwahrakyat.com


INDRAGIRI HILIR, - Pembina Yayasan Vioni Bersaudara (YVB) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Marlis Syarif, mengucapkan selamat "Hari Guru Nasional" dan "HUT ke-75 PGRI" yang jatuh tepat pada tanggal 25 November 2020 hari ini, atau setiap tahun bulan November masehi.


Menurut Pembina Yayasan Vioni Bersaudara Inhil, Atau tokoh dermawan, Marlis Syarif menyebutkan bahwa jasa seorang guru tidak boleh dilupakan apalagi sengaja melupakan.


"Jasa guru harus dingat sepanjang masa, Guru adalah pahlawanku yang mengajarkan segudang ilmu tentang kebaikan, dan juga mengajarkan ilmu tentang menjadi seorang yang dermawan kepada siapa saja," Ungkap Marlis Syarif kepada pewarta, Rabu (25/11/2020).


Selain itu, Marlis Syarif yang juga sebagai tokoh seorang dermawan melalui kegiatan sosialnya, mengatakan bahwa seorang guru itu adalah peranan penting untuk kemajuan sebuah daerah. Apalagi mencerdaskan anak bangsa.


"Guru itu hadir dikehidupan kita adalag sebagai pahlawan, mereka mencerdaskan anak bangsa. Apalagi yang hari ini saya capai dan lakukan itu semua berkat tunjuk ajar dari seorang guru kepada muridnya. Tentunya ucapan terimakasih saya ucapkan kepada guru-guru saya yang berjasa. Semoga menjadi amal kebaikan dimasa mendatang," Kata Marlis Syarif mengenang jasa guru-gurunya.


Tak hanya itu, Marlis Syarif yang merupakan salah satu tokoh dermawan di Inhil juga berharap agar nasib guru-guru masa kini yang berjuang mencerdaskan anak bangsa di setiap pelosok negeri untuk lebih diperhatikan lagi.


"Masih banyak nasib guru-guru di plosok negeri tidak mendapatkan perhatian lebih, semoga untuk kedepannya dunia pendidikan di Kabupaten Inhil dan guru-guru di pelosok negeri hamparan kelapa dunia khususnya segera sejahtera nasibnya," harap Marlis Syarif.