Peringati Hari Proklamasi, DPD PKS Inhil Gelar Upacara HUT RI Ke-75

Selasa, 18 Agustus 2020

DPD PKS Inhil

Tembilahan, Marwahrakyat.com -- Meski di tengah pandemi covid 19 peringatan detik-detik proklamasi Republik Indonesia ke-75 tetap dilaksanakan secara khidmat oleh Dewan Pengurus Daerah Partai Keadilan Sejahtera Indragiri Hilir (DPD PKS Inhil). Pada senin pagi (17/8/2020).

Berlokasi di kantor DPD PKS Inhil Jl. Soebrantas, Gg. Ramen Indah. No. 98, Ketua umum DPD PKS Inhil bersama jajaran pengurus menggelar upacara Bendera 17 Agustus di halaman kantor DPD PKS Inhil. Beberapa orang kader yang hadir diantaranya, Bendahara Umum, Kabid Humas, Kabid Pengembangan Organisasi, dan beberapa anggota lainnya dalam jumlah terbatas.

Yuslizar, Sp.,M.M.A saat dikonfirmasi wartawan mengungkapkan, "Upacara HUT RI merupakan rangkaian peringatan hari proklamasi kemerdekaan Indonesia, dimana Partai Keadilan Sejahtera beserta jajaran pengurus harus mampu memaknai dan mengimplementasikan nilai-nilai perjuangan dalam merebut kemerdekaan. Hal ini ditandai dengan melaksanakan upacara proklamasi kemerdekaan. Pengurus Parpol PKS diharapkan dapat minjiwai pengorbanan dan perjuangan bangsa dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan." Ujar beliau.

Yusrizal menambahkan, "Para kader selayaknya merenungkan dan menjadikan semangat kemerdekaan selalu tumbuh bersama cita-cita dan perjuangan Partai Keadilan Sejahtera, jika kader dan pengurus istiqomah memaknai perjuangan, maka sudah selayaknya umat terbebas dari himpitan masalah yang menjangkiti hari ini. " Tutupnya.

Setelah dilaksanakannya upacara peringatan Hut RI ke-75, selanjutnya juga dilanjutkan upacara proklamasi secara virtual bersama jajaran pengurus Se-Indonesia.