Optimis! Siap Lahir dan Batin, Kafilah Kabupaten Indragiri Hilir Menuju MTQ ke 42 Tingkat Provinsi Riau Di Kota Dumai

Jumat, 19 April 2024

Photo Bersama Seluruh Peserta Kafilah Kabupaten Indragiri Hilir MTQ Ke 42 tingkat Provinsi Riau

Marwahrakyat.com - Indragiri Hilir - Jum'at 16:00 WiB, 19 April 2024 Bertepatan dengan 10 Syawal 1445 H, Masjid Yayasan Amal Bakhti Muslim Pancasila Kawasan Kantor Bupati Indragiri Hilir.

Turut Hadir PJ Bupati Kabupaten Indragiri Hilir yang diwakili Oleh Asisten 1 Bidang Pemerintahan Dan Kesejahteraan Rakyat Ketua Umum LPTQ Kabupaten Indragiri Hilir H. Tanthowi Jauhari, Ketua Harian LPTQ Kabupaten Indragiri Hilir H. Arifin. S.os, Kabag Kesra Selaku Ketua Kafilah Kabupaten Indragiri Hilir H. Faishal Shadik, M.S.I Segenap Pelatih, Pendamping, Official dan Peserta MTQ ke 42 Tingkat Provinsi Riau di Kabupaten Dumai. BPJS Ketenagakerjaan Kabupaten Indragiri Hilir.

Laporan Ketua Kafilah Kabupaten Indragiri Hilir, H. Faishal Shadik, M.S.I Menyampaikan " In Syaa Allah Utusan Kafilah Kabupaten Indragiri Hilir Optimis! Sudah Siap 100 % Secara Lahir batin, Dengan Jumlah 69 Peserta, 45 Pelatih, Pendamping, Official, Penghubung serta 3 Tenaga Medis  dijamin Jaminan BPJS Ketenagakerjaan Kabupaten Indragiri Hilir.

In Syaa Allah Malam ini Setelah Sholat Isya akan Pamit dan berangkat menuju Dumai dengan 3 Armada Bus. Kita mohon Iringan doa Untuk Seluruh Peserta Kafilah Agar Dapat Memberikan Penampilan Terbaik dan Tentunya Hasil yang Terbaik Pula".

Sambutan Serta Arahan Bapak PJ Bupati Kabupaten Indragiri Hilir diwakili Oleh Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Indragiri Hilir H. Tanthowi Jauhari "Pemerintah Mengharapkan Usaha dan Upaya Yang Sungguh-sungguh Memberikan Kemampuan yang terbaik demi Teraihnya Hasil Terbaik Pula, mengingat Tahun yang Lalu Kafilah Kabupaten Indragiri Hilir Meraih Peringkat 4, Pasti Dan Tentunya Dengan Hasil Ikhtiar yang Maksimal. kita berikan Penampilan Jujur dan Adil maka Terima Pula Hasil dengan Adil tetap  Memantau Kebenaran serta Kebijakan yang Sesuai Dengan Ranah Keagamaan. Di Dumai Kita ditempatkan di Hotel The Best maka Ini adalah Doa Untuk Memberikan Yang terbaik dan Hasil Terbaik Pula.

Tetap Semangat karena Kafilah Kabupaten Indragiri Hilir memberikan Kenyamanan Serta Kebangkitan Semangat yang Luar Biasa Selama Di Acara dijamin Kesehatan dan Keselamatan Oleh BPJS ketenagakerjaan Kabupaten Indragiri Hilir, Tetap Disiplin, Istirahat yang Cukup, Optimalkan Segala Kemampuan, Terimakasih Kepada Seluruh Pelatih, Pendamping, Official dan Penghubung, Semoga Allah Memberikan Kemudahan dan Kelancaran Untuk Kita semua. Berangkat Dengan Niat Untuk Mensyiarkan Agama Islam Dengan Bismillahirrahmanirrahim Kami Lepas Untuk Keberangkatan Kafilah Kabupaten Indragiri Hilir ".

Acara Ditutup dengan Doa Oleh Al-Ustdaz H.Ediyanto Pelatih Kafilah Kabupaten Indragiri Hilir.