Untuk Kebaikan, Adakan Seleksi Musabaqoh Tilawatil Qur'an cabang Fahmil Qur'an Lebih Awal

Ahad, 15 Januari 2023

Suasana Seleksi Musabaqoh Tilawatil Qur'an cabang Fahmil Qur'an 2023

Marwahrakyat.com - Ahad 15 Januari 2023, Bertempat Majlis Ta'lim Al-Imtiyaz Jl. Trimas sekitar Kawasan Oke Futsal area Kediaman Al-Ustadz H. Ahmad Khusyairi, Lc.

Seleksi Musabaqoh Tilawatil Qur'an Cabang Fahmil Qur'an Kabupaten Indragiri Hilir mantap dilaksanakan Mulai dari Sabtu 07 Januari 2023.

Sampai saat ini terhitung 6 Kali Pertemuan dengan Seleksi Berbagai macam Pelajaran diantaranya Pemahaman serta Hafalan Al-Qur'an, Hadist, Tafsir, Fiqh, Tajwid beserta Lagu, Bahasa Arab, Bahasa Inggris dan Pengetahuan Wawasan lainnya.

Dipimpin Ketua Dewan Seleksi Al-Ustadz H. Ahmad Khusyairi, Lc beserta Pelatih Lainnya Ust Mandut Salim, Ust Muhammad Dzulfikri, Ust Muhammad Ridha Shadik dan Ustadzah Nuraviyah.

Merujuk dari Penyampaian Ketua Harian LPTQ Kabupaten Indragiri "Acara ini diadakan untuk Pemantapan Peserta diseleksi sesuai Tingkat Pemahaman yang baik dan benar dimasing-masing cabang yang akan dilombakan". pada Saat Pembukaan oleh Bapak H. Muhammad Arifin, S.Sos, M.M

Seleksi ini pun akan berlanjut sampai hingga Akhir diwacanakan Pada Kamis 26 Januari 2023.

Dibagi menjadi 3 Gelombang, Dimulai dari Cabang Tilawah Minggu Pertama, Cabang Qira'at Kedua dan Cabang Tahfidz akhir Gelombang Seleksi tersebut.

Sedangkan Cabang Fahmil Qur'an Sendiri, Berjalan Sesuai yang diagendakan Oleh Ketua Dewan Pelatih Fahmil Qur'an melihat Situasi dan Kondisi yang ada.