Marwahrakyat.com, Sungai Intan - Kepala Desa Sungai Intan Kecamatan Tembilahan Hulu Kabupaten Indragiri Hilir-Riau Ahmad Ependi memimpin rapat evaluasi dan progres persiapan pelaksanaan puncak Hari Kemerdekaan RI ke-77 pada tanggal 17 Agustus mendatang.Rapat digelar di Aula Kantor Desa Sungai Intan,Jumat pagi,12 Agustus 2022.
Hadir dalam acara ini,Sekdes Jumiati bersama perangkat Desa Sungai Intan serta para staff Desa,BPD,KPM,KPMD,LPM,para Kepala Dusun,serta hadir pula para mahasiswa-mahasiswi Kukerta STAI Auliyaurrasyidin.
"Rapat hari ini,saya melakukan evaluasi terkait progres pelaksanaan untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan kita.Terutama untuk puncak hari Kemerdekaan,yakni pelaksanaan Upacara pengibaran Bendera Merah Putih.dalam hal ini,kita dibantu oleh adik adik mahasiswa mahasiswi STAI yang Kukerta di Desa Sungai Intan,mereka kita beri tanggung jawab untuk mempersiapkan anak-anak sekolah yang telah dipilih untuk dilatih".Jelas Ahmad Ependi
"Dan kita juga mengirimkan surat kepada masing-masing Dusun,RW dan RT terkait pemasangan Bendera Merah putih dirumah masing-masing.Untuk sekolah pemasangan Bendera Merah Putih dan umbul-umbul terhitung selambat-lambatnya mulai tanggal 15 Agustus sudah merata dipasang disetiap halaman Rumah dan Sekolah.Kemudian untuk upacara Pengibaran bendera,peserta selain dari Internal kantor Desa,kita meminta kehadiran BPD, masing-masing RT,RW,para Guru dan Kepala Sekolah dengan membawa peserta didiknya Kekantor Desa.Juga kita mengundang masyarakat umum untuk hadir bersama-sama menyaksikan pelaksanaan detik-detik proklamasi pada tanggal 17 Agustus 2022 Tersebut dihalaman kantor Desa Sungai Intan ". tutup Ahmad Ependi.