AHMAD EPENDI : Selamat Jalan Pak Sandy,Selamat Datang Pak Ricky

Sabtu, 26 Maret 2022

 Marwahrakyat.com, Tembilahan Hulu – Kepala Desa Sungai Intan Ahmad Ependi atas nama masyarakat dan Pemerintah Desa Sungai Intan,Kecamatan Tembilahan Hulu Kabupaten Indragiri Hilir Riau,mengucapkan selamat jalan dan selamat bertugas kepada Kapolsek Tembilahan Hulu AKP.Sandy Humisar Sibarani yang mendapatkan penugas baru di Mapolda Riau,dan selamat datang bertugas di Mapolsek Tembilahan Hulu yakni kepada IPTU Ricky Marzuki (Sabtu,26 maret 2022)

Dalam acara ramah tamah disalah satu café di Tembilahan,jumat malam 25 maret 2022,Kepala Desa Ahmad Ependi mengaku merasa kehilangan atas pindah tugasnya Kapolsek AKP.Sandy Humisar Sibarani yang baru hitungan bulan bertugas di Mapolsek Tembilahan  Hulu. “ Saya tidak menyangka,beliau secepat ini pindah tugas,serasa baru kemarin beliau datang bertandang kesungai Intan saat moment vaksinasi,beliau sosok komandan yang energi,muda dan brilliant.Tentu kami merasa kehilangan,namun ini adalah perintah tugas,beliau harus laksanakan dimanapun  penempatan,untuk itu kami ucapkan terimakasih,semoga pak Sandy sukses di tempat tugas yang baru yakni di Mapolda Riau”.Ungkap Ahmad Ependi
Dilokasi dan saat yang sama,Ahmad Ependi juga mengucapkan selamat datang kepada IPTU Ricky Marzuki sebagai Kapolsek Tembilahan Hulu menggantikan AKP.Sandy Humisar Sibarani
“Selamat datang pak,dan selamat bertugas di Tembilahan Hulu,kami tunggu kunjungan  bapak sampai Ke Desa kami di Sungai Intan,tentu kami senantiasa siap mendukung tiap kebijakan POLRI,terutama yang berkenaan dengan Kamtibmas dan issue strategis lainnya,kami siap bersinergi dengan  segenap kemampuan dan Tupoksi yang kami miliki pak”.Jelas Ahmad Ependi

Tampak hadir pula dalam acara ramah tamah ini,yakni diantaranya Ketua YVB Marlis Syarif,mantan Kades Sialang Panjang HM.Yusuf Kurnain,dan beberapa orang awak media online

Narasi Redaksi Intan Televisi Desa Sungai Intan